Mayat Pria Ditemukan di Selokan Jalan AR Hakim Makassar, Ini Kata Polisi
Mayat pria ditemukan di selokan Makassar (ilustrasi)
MAKASSAR - Mayat seorang pria ditemukan mengambang di sebuah selokan di Jalan AR Hakim Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Polisi telah melakukan evakuasi untuk mengidentifikasi lebih lanjut terhadap mayat tersebut.
"Iya (mayat) sementara diidentifikasi," ujar Kapolsek Tallo AKP Ismail kepada wartawan, Rabu (8/11/2023).
Mayat tersebut ditemukan pada Rabu (8/11) pagi tadi. Ismail mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak keluarga korban.
"Sudah didapat keluarganya, mayatnya masih diidentifikasi di TKP," bebernya.
Ismail mengatakan pihak keluarga sejauh ini tak bersedia mayat korban diautopsi. Pihak keluarga menginginkan jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka.
Baca juga:
Rumah Khatib Masjid Al-Aqsa Digeruduk Tentara Israel
"Informasi awal nda mau diotopsi (mayat) keluarganya mau dibawa ke rumah duka," ujarnya.
Belum diketahui secara pasti penyebab kematian pria tersebut. Polisi yang berada di TKP mengevakuasi mayat tersebut ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara.
"Belum bisa dipastikan (luka), kemudian mayat dibawa ke dokes dulu, di Bhayangkara," kata Kanit Reskrim Polsek Tallo Iptu Saiful Basir, Rabu(8/11). (*)
Comments (0)
There are no comments yet